Youtube Video And Audio Downloader In Termux

Pernah gak sih kalian ingin download video atau audio dari youtube di web downloader yang banyak iklannya?
Iklan itu pasti sangat mengganggu kalian kan? Udah tekan berkali kali malah di arahin ke play store pasti kesel.

Maka dari itu di sini saya mau share tools youtube dowloader.
Apa sih itu youtube downloader?
youtube downloader adalah sebuah tools untuk mendownload video(mp4) dan audio(mp3) yang dapat kalian gunakan di termux android kalian.

Youtube downloader ini memiliki 6 pilihan fitur yang dapat kalian pilih
Berikut fiturnya:
1. Youtube Downloader Mp3
2. Youtube Downloader Mp4
3. Youtube Playlist Downloader Mp3
4. Youtube Playlist Downloader Mp4
5. Youtube Search With Query Downloader Mp3
6. Youtube Search With Query Downloader Mp4

Untuk penginstalan tools dan pemakaiannya pun cukup mudah.

Cara penginstalan dan pemakainnya kalian tinggal mengikuti cara dibawah ini dengan berurut.

Cara install tools youtube downloader

1. Update dan upgrade package kalian terlebih dahulu supaya tidak error saat penginstalan atau menjalankan tools.
pkg update && pkg upgrade

2. Install package.

pkg install git
pkg install nodejs
pkg install ffmpeg

3. Git clone repository / Download tools.

git clone https://github.com/sansekai/youtube-dl

4. Masuk ke folder "youtube-dl".

cd youtube-dl

5. Install dependencies / modulenya.

npm install

6. Jalankan toolsnya.

node index.js

Untuk penggunaan cara mendownload video atau audionya kalian tinggal ikuti saja intruksi yang tertulis di dalam termux kalian.
Hasil downloadnya akan tersimpan di folder "yt-downloader" pada hp kalian masing masing ya.

Sekarang kalian sudah dapat menjalankan tools tersebut dan dapat mendownload video maupun audio dari termux android dengan mudah.

Penutup
Jika kalian ada kendala saat penginstalan atau menjalankan toolsnya kalian bisa bertanya di grup facebook saya di termux indonesia.
Terima Kasih.

Tag: cara download video youtube dari termux, cara download musik dari termux, youtube playlist downloader in termux, youtube mp3 converter in termux.

Yusril ID
Yusril ID Halo nama saya Yusril.
Mari berteman
Facebook
Instagram